Sinergitas Pengamanan Aset Negara, Lapas Permisan bersama BPN Lakukan Pengukuran Lahan

    Sinergitas Pengamanan Aset Negara, Lapas Permisan bersama BPN Lakukan Pengukuran Lahan
    Petugas Lapas Permisan Nusakambangan bersama Badan Pertanahan Nasional (BPN) adakan pengukuran lahan di area Lapas Permisan dan sekitarnya pada Sabtu, (19/08). Dok Humas Vermis 1908.

    NUSAKAMBANGAN - Petugas Lapas Kelas IIA Permisan Nusakambangan Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah bersama Badan Pertanahan Nasional (BPN) adakan pengukuran lahan di area Lapas Permisan dan sekitarnya pada Sabtu, (19/08).

    Agenda pengukuran lahan ini sudah dipersiapkan oleh BPN dengan didampingi oleh 4 petugas Lapas Kelas IIA Permisan. 

    Yang bertugas dalam agenda pengukuran lahan ini antara lain Budi selaku Kaur Tata Usaha, Akbar, Retno Adi dan Feri. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memberikan legalitas lahan serta mengukur batas-batas yang masih menjadi bagian dari pemerintah.

    Tim dari BPN yang berjumlah 4 orang yang memulai rangkaian kegiatan pengukuran bersama petugas Lapas Permisan dari tanggal 18-19 Agustus telah memperoleh titik pengukuran dan serfitikat yang kurang lebih berjumlah 16 sertifikat yang terdiri dari 2 sertifikat kandang sapi, 1 sertifikat rumah dinas, 7 sertifikat reservoir air dan 6 sertifikat bukit Permisan.

    "Pengukuran telah dilaksanakan oleh tim dari Lapas Permisan dan BPN dengan lancar dan menghasilkan beberapa sertifikat. Tujuan utama pengukuran ini untuk memberikan legalitas lahan agar jelas dan tidak terjadi sengketa dikemudian hari, " ujar Budi selaku Ketua Tim.

    permisan nusakambangan kemenkumham jateng kalapas permisan
    Candra Putra

    Candra Putra

    Artikel Sebelumnya

    DWP Lapas Permisan Ikut Memeriahkan HUT...

    Artikel Berikutnya

    Petugas Lapas Permisan Adakan Pengukuran...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Langkah Preventif Lapas Permisan Terhadap Gangguan Keamanan dan Ketertiban
    Kontrol Area Lingkungan Lapas Permisan, Terapkan Prinsip Awas Jangan - Jangan
    Jaga Imunitas Tubuh, Warga Binaan Lapas Permisan Antusias Ikuti Senam
    Lapas Permisan Gelar Senam Pagi, Disambut Antusias Oleh Warga Binaan

    Ikuti Kami